Contoh Doa Awal Adorasi Ekaristi Katolik Secara Singkat
Apa yang dimaksud dengan adorasi ekaristi ? adorasi Ekaristi adalah sebuah ibadat atau doa yang dilakukan umat beriman di hadapan ekaristi mahakudus yang ditakhtakan. Adorasi ekaristi juga bisa disebut sebagai pujian kepada sakramen mahakudus, pujian kepada ekaristi mahakudus, kebaktian kepada sakramen mahakudus atau sembah sujud kepada sakramen mahakudus. Adorasi ini merupakan salah satu bentuk dari macam-macam bentuk devoasi ekaristi yang hidup dalam Gereja Katolik.
Sebelum memulai devosi maka hendaknya kita mengawalinya dengan berdoa. Dengan berdoa kita bisa mempersiapkan diri, memeriksa batin kita, agar kita dipantaskan ikut turut ambil bagian dalam karya keselamatan Allah dalam adorasi ekaristi. Berikut ini adalah doa awal adorasi katolik secara singkat :
Tuhanku dan Allahku, pada saat yang lalu, Engkau memanggil orang-orang pilihan-Mu di tengah kesibukan mereka, yaitu para hambamu. Musa, Elia, Yohanes Pembaptis, Maria dari Nazaret, Maria dari Betania, saudara dari Marta dan Lazarus, untuk menyediakan waktu untuk berdoa.
Sekarang, Tuhan Engkau memanggilku, agar menyediakan waktu untuk hadir bagi-Mu dan bersama-Mu, untuk bersyukur atas segala rahmat-Mu yang ajaib yang Engkau berikan kepadaku. Aku bersyukur kepada-Mu terutama karena engkau telah memberikan diri-Mu sendiri dalam sakramen Mahakudus ini, dan untuk bersukur pula karena Engkau telah mengundangku untuk melalui jam ini bersama dengan Engkau.
Tuhan Engkau telah memberikan saat ini kepadaku. Aku mempersembahkan waktu ini untuk Engkau, dan untuk-Mu saja. Kuduskanlah waktu ini dari segala kebisingan yang ada di dalam diriku. Kuduskanlah waktu ini dari segala sesuatu yang dapat mengganggu ketenanganku. Semoga tempat ini menjadi tempat yang penuh berkat bagiku. Semoga waktu ini yang telah Engkau kuduskan dengan kehadiran-mu menjadi waktu dimana aku ada bersama Engkau, Tuhanku, Allahku, Sahabatku. Semoga damai sejahtera menyelimuti aku dan menjagaku juga mereka yang kukasihi dan semua orang di seluruh dunia. Semoga semua kuasa gelap dipatahkan, agar tidak dapat mengganggu saat ini yang telah dipenuhi dengan kekudusan-Mu. Bantulah aku, ya Tuhan, untuk menyingkirkan semua yang dapat menyebabkan aku gelisah dan izinkanlah aku untuk melalui saat ini sepenuhnya dalam kehadiran-Mu yang agung dan mulia.
Baca juga : Doa Permohonan Katolik dan Ungkapan Rasa Syukur
Tuhan, semoga doaku Engkau persatukan degan doa semua orang beriman di seluruh dunia, yang menghormati-Mu dalam kedamian dan keheningan ini. Dalam nama-Mu Yesus, aku berdoa, dalam persatuan dengan roh kudus dan demi kemuliaan Allah Bapa. Amin.
Posting Komentar untuk "Contoh Doa Awal Adorasi Ekaristi Katolik Secara Singkat"